Detail Berita

Pertandingan Bola Voli dalam rangka memeriahkan HUT PGRI ke-78 di Kecamatan Pekaitan

Sabtu, 18 November 2023 11:30 WIB
83 |   -

Kamis 16 November 2023, tepat pagi hari pukul 07.30 WIB. Civitas guru sekecamatan Pekaitan telah ramai berkumpul di SMAN 1 Pekaitan untuk mengikuti perlombaan bola Voli yang telah terjadwalkan sebelumnya. kondisi dihari itu lumayan cerah dan membuat semua civitas akademika pekaitan sangat bersemangat untuk segera bertanding dalam pertandingan bola voli. total ada 5 grup voli putri yang diperuntukkan bagi ibu ibu guru sekecamatan pekaitan dan ada 5 grup voli Putra yang diperuntukkan bagi bapak bapak guru sekecamatan Pekaitan. Bapak dan Ibu guru yang mengikuti pertandingan bergabung dalam kelompok sekolahnya masing masing, adapun sekolah yang kekurangan pemain dapat memasukkan pemain tambahan dari sekolah lain selama masih berstatus sebagai guru atau y civitas pendidikan intinya. 

Pertandingan dimulai dengan pertandingan voli Putri untuk tuan rumah yakni tim Voli Ibu Ibu PKK eh.. ibu ibu guru SMAN Pekaitan mksdnya melawan ibu ibu guru dari Squad SDN 04. pertandingan berlangsung sangat sengit dan penuh dengan keringat, meski ada beberapa ibu guru yg g berkeringat tapi tetap katakan sajalah berkeringat. bola melambung tinggi keudara meski hanya dominan point dari bola serve. dalam pertandingan ini ibu ibu guru yang menjadi pemain bertanding dengan sangat sportif. beda cerita saat pertandingan berganti untuk voli putra. pertandingat berlangsung dengan sangat mencengangkan dan membangongkan. tim voli putra bapak bapak guru SMAN 1 Pekaitan yang dipimpin langsung bapak Al Qudri Guatama melawan bapak bapak guru dari SMPN 02 hampir mengalahkan lawan dengan skor telak 2-0. Namun karena terjadi insiden salah darat yang dilakukan pak Aji Rianto menyebabkan kerugian besar dipihak SMAN 1 Pekaitan hingga SMAN 1 Pekaitanla yang diratakan dengan skor 2-0 tanpa balas oleh bapak bapak dari SMPN 02 (^_^"). ya sebenarnya udah kalah sih ini dari awal. hehe..

Pertandingan berlanjut, meski tim voli yang dipimpin oleh pak Al Qudri Guatama mengalami kekalahan, tim Voli bapak bapak SMAN 1 Pekaitan yang diketuai langsung oleh abang sayangnya pak Al yakni Pak Heri berhasil masuk ke mode raid dan menjadi juara 1 dalam pertandingatn voli putra untuk memeriahkan HUT PGRI ke-78 di kecamatan Pekaitan. Sedang tim ibu ibu PKK dari SMAN 1 Pekaitan berhasil menduduki peringkat ke 3 untuk kategori putrinya. meski sempat diwarnai kekisruhan karena ada kesalahan teknis atau lebih tepatnya miskomunikasi antara panitia dan peserta, pertandingan tetap berjalan dengan baik dan lancar hingga akhir. Semoga setiap pertandingan yang dilaksanakan semakin menambah rasa kekeluargaan dan solidaritas antara guru guru sekecamatan Pekaitan. tak ada gading yang tak retak begtupun penulis mohon maaf kalau ada kata yang menyinggung pembeca sekalian ^_^.

 


Komentar

×
Berhasil membuat Komentar
×
Komentar anda masih dalam tahap moderator
1000
Karakter tersisa
Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar di sini